Kemajuan teknologi sangatlah pesat dan mau tak mau kita harus bisa beradaptasi dengan perubahan. Seperti halnya Sniff dan Scurry di dalam buku Who Moved My Cheese? yang selalu peka terhadap variabel perubahan ketika mencari dan menemukan stasiun keju baru, kami pun ingin beradaptasi dengan dunia digital saat ini.
Berangkat dari hobi pengelola dalam mengumpulkan bahan-bahan bacaan di internet, juga kebutuhan banyak teman yang ingin membuat buku elektronik, maka Pustaka Hanan memutuskan untuk membuat proyek kecil-kecilan berupa publikasi e-book. Tujuan pembuatan buku elektronik ini semata-mata ingin berbagi bahan bacaan gratis kepada masyarakat, terutama yang sering bersinggungan dengan internet.
E-book yang kami susun terdiri dari dua jenis. Yang pertama adalah e-book yang kontennya disusun secara mandiri oleh Tim Pustaka Hanan. Sedangkan yang kedua adalah e-book yang kontennya berupa karya pribadi para penulis, komunitas, atau lembaga yang bekerjasama dengan Pustaka Hanan.
Untuk memfasilitasi pencarian e-book, Pustaka Hanan membangun sebuah situs terpisah lainnya di www.pustaka-ebook.com sebagai sarana publikasi. Di situs tersebut, kami melakukan publikasi atas berbagai e-book yang kami terbitkan sendiri sekaligus mengumpulkan e-book orang lain yang kami anggap bagus dan bermanfaat bagi pembaca kami.
Harapan kami dengan menyediakan e-book gratis, agar setiap orang tidak perlu lagi memiliki kesulitan dalam mendapatkan bahan bacaan. Siapa saja bisa membaca dan memiliki buku, sebab buku adalah jendela dunia. Kami ingin agar lebih banyak orang bisa merasakan atmosfer di luar jendela rumahnya dan membuka cakrawala mereka sendiri.
Proyek buku elektronik Pustaka Hanan sudah berjalan selama 4 tahun. Hingga saat ini, buku elektronik yang sudah disusun dan diterbitkan kurang lebih 50 buku dengan berbagai latar topik.
Lihat E-Book Terbitan Pustaka Hanan
*Untuk saat ini, website pustaka-ebook.com sedang dalam perbaikan. Oleh karena itu, link ke e-book Pustaka Hanan untuk sementara dialihkan ke halaman Facebook kami.
Komentar Terbaru